Wapres RI Gibran Rakabuming bertemu dengan PM Singapura Lawrence Wong, bahas tentang hilirisasi

Wakil Presiden Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, dan Perdana Menteri Singapura, Lawrence Wong, membahas kerja sama kebijakan hilirisasi Indonesia dalam pertemuan yang berlangsung di Jakarta. Dalam pertemuan tersebut, Wapres @gibran_rakabuming menekankan pentingnya hilirisasi bagi perekonomian Indonesia dan meminta dukungan Singapura untuk kebijakan tersebut, yang diyakini akan membawa kemakmuran bagi Indonesia dan kawasan sekitarnya.

Hilirisasi menjadi fokus utama pemerintah Indonesia untuk mempercepat sektor industri dan ekspor, dengan meningkatkan nilai tambah pada komoditas seperti bauksit, timah, dan nikel. Pemerintah juga mendukung upaya ini dengan menyediakan infrastruktur, insentif fiskal, dan lingkungan bisnis yang kondusif. Ke depannya, Indonesia akan memperluas ekosistem hilirisasi, termasuk pengembangan kendaraan listrik dan baterai, serta meningkatkan akses pasar internasional untuk produk ekspor Indonesia.